Kamis, 07 Januari 2010
Kunjungan Wakil Presiden RI Ke Karawang (Klari dan Lemahabang)
Wapres Boediono setelah mengunjungi prasarana pembangunan Turaf Irigasi Saluran Tersier di Desa Pulojaya Kecamatan Lemahabang Karawang.
Karawang (KarIn) – Akhirnya Masyarakat Kecamatan Lemahabang walaupun singkat bisa melihat langsung Wakil Presiden (Wapres) RI Prof. DR Boediono dalam rangka kunjungan kerja melihat pembangunan prasarana yang didanai oleh Program Nasional pemberdayaan Masyakat Mandiri Perdesaan (PNPM – MP) tahun anggaran 2009, dimana prasarana yang ditinjau yaitu pembangunan Turaf Irigasi Saluran Tersier sepanjang 450 M yang berguna mengairi pesawahan di areal Desa Pulojaya Kecamatan Lemahabang.
Sebelum berkunjung di Lemahabang wapres terlebih dulu mengadakan tatap muka dan dialog dengan para penerima manfaat dari PNPM Mandiri Perdesaan dan Perkotaan bertempat di Sekretariat BKM Desa Anggadita Kecamatan Klari. Dalam kesempatan tersebut, Wapres Boediono mengemukaan bahwa PNPM merupakan program unggulan pemerintahan sekarang, maka program tersebut perlu untuk dilanjutkan. Hal tersebut ditandai dengan penyerahan DIPA untuk tahun 2010 yang diterima langsung oleh Bupati Karawang Sebesar 54 Milyar untuk PNPM Mandiri Pedesaan.
Saat acara tatap muka dan dialog antara Wapres dan Masyarakat penerima manfaat dari PNPM di Desa Anggadita Kecamatan Klari.
Bupati Karawang Dadang S Muchtar berdialog langsung dengan masyarakat tentang perkembangan dana pinjaman yg diterima
Lokasi kunjungan kerja Wapres di Desa Pulojaya Kec. Lemahabang dengan pengamanan cukup ketat.
foto ini membelakangi gambar saluran tersier yang dibangun
Sumber : http://www.blogcatalog.com/search.frame.php?term=banjir+di+cilamaya&id=744d48678d17afd3d6ff1c144d8ac642
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar