Sabtu, 04 Desember 2010

Tugas 3 SIA

pertanyaan :

1. mengaudit suatu SIA secara efektif. membutuhkan seorang auditor yang memiliki pengetahuan tentang komputer dan aplikasinya dalam akuntansi. berikan pendapat anda sejauh mana auditor harus memiliki keahlian komputer untuk menjadi auditor yang efektif?

2. apakah anda setuju bahwa metode yang paling efektif untuk mendapatkan pengamanan system yang memadai adalah dengan mengandalkan integritas pegawai perusahaan? mengapa dan mengapa tidak?apakah hal ini tampak ironis? pengukuran apa yang perlu perusahaan lakukan untuk memastikan integritas pegawainya?


Jawab :

Menurut pendapat saya setuju karena dalam pelaksanaannya, kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang auditor harus meiliki kemampuan dapat mengumpulkan bukti-bukti yang jelas dan memadai melalui berbagai teknik termasuk survei, interview, observasi dan review dokumentasi (termasuk review source-code bila diperlukan).

Sesuai dengan standar auditing ISACA (Information Systems Audit and Control Association), seorang auditor juga harus menyusun laporan yang mencakup tujuan pemeriksaan, sifat dan kedalaman pemeriksaan yang dilakukan. Laporan ini juga harus menyebutkan organisasi yang diperiksa, pihak pengguna laporan yang dituju dan batasan-batasan distribusi laporan. Laporan juga harus memasukkan temuan, kesimpulan, rekomendasi sebagaimana layaknya laporan audit pada umumnya.


2. Saya kurang setuju dengan metode tersebut karena dalam pengamanan sistem suatu perusahaan bukan hanya dengan mengandalkan integritas pegawainya namun juga harus memperhatikan semua kemungkinan yang terjadi ter hadap sistem itu sendiri.seperti pengaruh dari luar yang bisa berakibat terhadap keutuhan sistem yang sudah ada. Karena pihak luar yang tidak bertanggung jawab bisa membuat system itu menjadi rusak atau berantakan karena system yang ada sudah diubah. Meskipun setiap pegawai mempunyai intergritas yang harus selalu dijunjung tinggi dalam sebuah perusahaan namun integritas setiap pegawai sewaktu-waktu bisa berubah haluan yang akan merusak system perusahaan itu sendiri. Oeleh karena itu, semua pegawai perusahaan harus selalu dibimbing untuk mempunyai integritas yang tinggi untuk perusahaannya itu.

Pengukuran yang harus perusahaan lakukan untuk memastikan integritas pegawainya itu dengan selalu memberikan motivasi dan dukungan buat setiap pegawainya dalam menjalankan kewajibannya.